Warna Suzuki Bandit 150, harga dan spesifikasinya –
Fightomotive.com // Haill Brad’s… Untuk menjawab keinginan konsumen PT Suzuki Indomobil Sales meluncurkan Motor Sport Naked berbasis GSX Series yang lebih Comfort dan Friendly. Meluncur pada 2018 berikut ini Warna Suzuki Bandit 150 beserta Harga dan Spesifikasinya.
Warna Suzuki Bandit 150
Yaps… Sebenarnya nama lengkap motor ini adalah Suzuki GSX 150 Bandit Brad’s, tapi menurut saya kepanjangan dan ribet manggilnya. Lebih enak simpel dan mudah di ingat kalau manggilnya Suzuki Bandit 150, ya nggak Brad’s. Sejak diluncurkan hanya terdiri dari 1 type dengan 4 pilihan warna seperti di bawah ini :
* Metallic Mate Titanium Silver.
* Briliant White / Aura Yellow.
* Stronger Red / Titanium Black.
* Titanium Black.
Harga dan Fitur GSX150 Bandit
Motor Sport Naked ini dibanderol Rp 27.300.000,- dengan status OTR Jakarta, untuk wilayah lain bisa berbeda ya. Fitur yang diusung Headlamp LED, Easy Start System, Full Digital Speedometer, Shuttered Key System dan Rem Double Disc Petal Disc.
Sedya Mulya Keberangkatan Malam Jakarta Wonogiri
Suzuki Satria 120R, motorku ke 4
Warna Suzuki GSX S150 dan harganya
Spesifikasi mesin
Motor ini menggunakan mesin hasil pengembangan dari Suzuki GSX 150 Series, jadi karakter dan spesifikasinya ga jauh beda ya. Dengan Mesin tegak 4 langkah DOHC 4 Valve berkapasitas 150cc sistem Injeksi berpendingin cairan. Memilikk Power Max 14,1kW @10.500rpm serta Torsi Max 14,0Nm @9000rpm yang disalurkan melalui Transmisi Manual 6 Percepatan 1-N-2-3-4-5-6. Suzuki Bandit ini mengedepankan kenyaman untuk motor harian dan touring sebagai jawaban permintaan konsumen. Terutama posisi jok belakang yang landai bukan model Splitseat serta stang yang agak tinggi memberi riding position nyaman.
Headlamp, Tanki, Shroud, Bodi samping dan belakang serta lampu belakangnya model baru semua, tapi sayang terkesan kaku dan maksa. Sehingga kurang enak dilihat endingnya juga kurang disukai konsumen karena desainya nanggung banget perpaduan Modern dan semi klasik. Susah sih dijelaskan selera konsumen di Indonesia, tapi secara garis besar desain seperti Honda yang paling disukai…
Nah Semoga infonya bermanfaat dan memberi referensi deh…
Salam Fight and Ride…
By Mas Jeck ☠️
3 comments