Topspeed New Yamaha R15 Dynotest, Edyaan tembus gitu

Topspeed New Yamaha R15 Dynotest, Edyaan tembus gitu –

Fightomotive-Blog // Haill Brad’s… Membahas Topspeed New Yamaha R15 Dynotest nih, kebetulan unitnya tersedia saat acara Final Round Yamaha Cup Race Semarang. Motor sport fairing andalan Yamaha ini memang dijejali dengan fitur komplit dan modern untuk mendongkrak Performa.

Topspeed New Yamaha R15 Dynotest

Motor 150cc dengan tampilan Mogelook ini telah menggunakan Suspensi depan model Upside Down serta bagian mesinya di bekali teknologi VVA (Variable Valve Actuation). Serta Assist Slipper Clutch yang melengkapi performanya menjadi semakin gahar Brad’s. Pada acara Final Round Yamaha Cup Race (YCR) 2018 yang berlangsung disirkuit Mijen Semarang Jawa Tengah kemarin. Kebetulan salah satu booth menyediakan unit R15 diatas mesin Dynotes untuk mencoba motor dan topspeednya bagi yang penasaran.

Topspeed New Yamaha R15 Dynotest

Sebelum memulai demo kami sedikit di beri pengarahan untuk mengoperasikan motor agar aman dan tak terjadi masalah di atas mesin Dinotest tersebut. Salah satunya saat telah meraih kecepatan maksimal tidak boleh melakukan pengereman maupun penurunan gigi secara mendadak. Tetapi cukup tarik tuas kopling sampai putaran mesin turun ke normal dengan sendirinya tampa menimbulkan hentakan.

Edyaan Topspeednya

Setelah semua siap akhirnya pengetesan di atas mesin Dynotest di mulai dengan menyalakan starter motor. Kemudian setelah masuk ke gigi 1 langsung betot gas sampai maksimal, sebelum indikator Timing Shifting Light menyala langsung oper kegigi berikutnya. Hal tersebut untuk mencegah power ngedrop saat perpindahan gigi karena telah menyentuh limiter rpm. Sampai pada puncak gigi 6 topspeed Yamaha R15 yang bisa diraih mentok dikecepatan 159 km/jam on Speedometer. Hal ini di tandai dengan mesin yang mbrebet karena terbentur limiter yang otomatis putaran mesin tertahan disitu. Nah selesai deh… hehehe akhirnya ga penasaran dengan performa terutama kecepatan pada Yamaha R15 VVA meski hanya diatas Mesin Dyno.

Perbandingan CBR150R R15 dan GSXR150, performa dan fiturnya

Cara Cewek pegang Stang Motor ini bikin Horny

Taman I Love GK Gunungkidul, Spot Selfie baru

Topspeed New Yamaha R15 Dynotest

Topspeednya yang mencapai 159Km/jam ini hanya berlaku diatas mesin Dynotest lho brad’s. Untuk realnya dijalan maupun sirkuit pasti berbeda karena akan terpengaruh oleh beberapa faktor. Yaitu jalanan, berat motor n rider serta terbuangnya power saat distribusi dari mesin kerantai serta gesekan antara ban dengan aspal. Sebagai informasi berikut ane sertakan spesifikasi lengkap Allnew Yamaha R15 VVA dan Juga Videonya nih.

Topspeed Yamaha R15 Dynotest

Spesifikasi R15 VVA

MESIN
TIPE MESIN : Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC, 4 Valve, VVA
Volume Cylinder : 155.1cc
JUMLAH / POSISI SILINDER : Single cylinder
DIAMETER X LANGKAH : 58,0 x 58,7 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI : 11.6 ± 0.4 : 1
DAYA MAKSIMUM : 14,2 kW/10000rpm
TORSI MAKSIMUM : 14,7 Nm/8500rpm
SISTEM STARTER : Electric starter
SISTEM PELUMASAN : Wet sump
KAPASITAS OLI MESIN : Total =1.05L ;Berkala = 0.85 L ;Ganti Filter Oli = 0.95 L
SISTEM BAHAN BAKAR : Fuel Injection
TIPE KOPLING : Wet Type Multi-Plate Clutch; Assist & Slipper Clutch
TIPE TRANSMISI : Manual

Topseed Yamaha R15 Dynotest

DIMENSI
P X L X T : 1990mm X 725mm X 1135mm
JARAK TERENDAH KE TANAH : 155mm
TINGGI TEMPAT DUDUK : 815 mm
BERAT ISI : 137 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN : 11L
JARAK SUMBU RODA : 1325mm

RANGKA
TIPE RANGKA : Deltabox
SUSPENSI DEPAN : Teleskopic Fork (Inverted)
SUSPENSI BELAKANG : Link Monoshock
BAN DEPAN : 100/80-17M/C 52P
BAN BELAKANG : 140/70-17M/C 66S
REM DEPAN : Disc brake
REM BELAKANG : Disc brake

KELISTRIKAN
SISTEM PENGAPIANT : CI
BATTERY : GTZ4V/YTZ4V
TIPE BUSI : NGK/MR8E9
Yaps Semoga Infonya bermanfaat… Salam Cah Nggunung…
By JeckminatoR☠️

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *